Kantar Worldpanel, sebuah perusahaan riset pasar yang berkantor pusat di London, baru saja mengeluarkan laporan terbarunya terkait tren pasar smartphone selama tiga bulan terakhir. Dalam laporan tersebut dapat diketahui bahwa Android semakin menguasai pasar smartphone di berbagai negara Eropa, sementara iOS bergerak naik di wilayah Amerika Serikat. Selain itu, Windows Phone mulai menggantikan Symbian di pasaran negara berkembang.
Kantar mencatat bahwa di lima negara besar Eropa yaitu Jerman, Inggris, Perancis, Italia, dan Spanyol, Android mampu meraih pangsa lebih dari 70%. Android sangat populer di Spanyol sehingga meraih pasar 92,5%, sedangkan di Jerman, Android menguasai 76,7% pangsa pasar smartphone. Sementara itu iOS hanya mampu meraih pasar masing-masing 4,2% dan 15%. Windows Phone dilaporkan juga mulai meraih momentum dengan kenaikan rata-rata 2,5% di beberapa negara Eropa yang disurvei. Di Itali, pangsa Windows Phone bahkan mampu mencapai 9,7%.
Menurut Kantar, Android mampu makin menguasai pasar berkat kesuksesan Samsung. Hampir separuh dari semua smartphone yang terjual di lima negara besar Eropa merupakan produk Samsung.
Sistem operasi Android juga menguasai China dengan pangsa lebih dari 70%. Platform iOS berada di posisi kedua dengan pangsa 23,6%, sementara Windows Phone dan Symbian masing-masing meraih pangsa 2,9% dan 1,3%.
Salah satu negara dengan pangsa iOS terbesar adalah Amerika Serikat. Kantar mencatat pangsa iOS sebesar 41,9% di negara tersebut, masih di bawah Android yang meraih pangsa 52%. Pangsa BlackBerry dan Symbian terus menurun, sementara Windows Phone mulai merangkak naik dari 3,7% menjadi 4,6% dalam 3 bulan terakhir.
Beberapa fenomena lain yang dicatat Kantar di antaranya adalah kebangkitan Sony di Inggris. Menurut survei Kantar, Sony mampu meraih pangsa pasar smartphone di posisi keempat berkat kesuksesan Sony Xperia Z. Xperia Z bahkan mampu menarik minat 38% konsumen Samsung untuk beralih ke Xperia Z. Kebanyakan mantan konsumen Samsung tersebut adalah pengguna Galaxy S2.
Satu catatan lagi adalah mengenai kebangkitan Windows Phone di beberapa negara, terutama negara berkembang. Di Mexico misalnya, Kantar melihat smartphone kelas dasar Windows Phone seperti Nokia Lumia 505 makin populer, dan mampu menduduki posisi smartphone terlaris ke-5. Meski belum mampu menggantikan Symbian yang memiliki pangsa 10,3%, namun Windows Phone mampu meraih pangsa 6,6%, membuntuti iOS yang berada di tempat keempat dengan pangsa 9,9%.
via Kantar, GSMArena
Sumber:http://id.berita.yahoo.com/kantar-samsung-dorong-pangsa-android-sony-xperia-z-043001875.html
Kantar: Samsung Dorong Pangsa Android, Sony Xperia Z Laris di Inggris
Written By Unknown on Senin, 01 Juli 2013 | Senin, Juli 01, 2013
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar